Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

Menumbuhkan Minat Baca Bersama Balai Bahasa Provinsi Riau

"Menumbuhkan Minat Baca Bersama Balai Bahasa Provinsi Riau"


LenggokMedia.com--Rendahnya minat baca masyarakat Indonesia umumnya dan khususnya Rokan Hulu telah kita ketahui sejak awal. Berdasarkan penelitian, UNESCO menyebutkan Indonesia urutan 2 terbawah tentang minat baca, dengan populasi yang termasuk tertinggi di dunia. Meretas keprihatinan tersebut pemerintah menginisiasi pergerakan yang membawa perubahan, antaranya ialah gerakan Indonesia membaca di tahun 2021.

Disebutkan 7 dari 34 provinsi di Indonesia akan menjadi percontohan pergerakan Indonesia membaca, Riau menjadi salah satunya. Ini diterapkan di 5 kabupaten kota yang ada di Riau termasuk Rokan Hulu.

Balai Bahasa Provinsi Riau mendukung penuh serta turut serta apresiasi terhadap pergerakan-pergerakan  dibidang literasi. Dengan demikian, pihaknya menaja kegiatan yang bertujuan memberikan perbekalan kepada pelaku penggerak literasi. Kegiatan yang bertema “Pemberdayaan Komunitas Literasi Pada Kebahasaan dan Kesastastraan” dilaksanakan pada tanggal 13-14 Februari 2021 di Pasir Pengaraian.

Dengan mematuhi protokol kesehatan, kegiatan yang dilaksanakan di aula PGRI kabupaten Rokan Hulu ini di hadiri oleh 75 peserta yang berasal dari Taman Bacaan Masyarakat dan komunitas penggiat literasi  yang menyebar di kecamatan-kecamatan yang ada di Rokan Hulu yakni  TBM Rumah NiNa, TBM Pondok Cerdas, TBM Saung Pintar, TBM Zaliyah, TBM Alwan, TBM Sukokilo, Forum Lingkar Pena cabang Rokan Hulu, Racik (Relawan Literasi Cilik), Rumah Baca Sahabat Firdzy, Rumah Baca Pelangi, Rumah Baca Tasya, Sanggar Seni Zaliyah, Suyatri Pustaka, You Tuber Rambah Muda, Lenggok Media Production dan dibekali oleh pemateri-pemateri yang lihai di bidangnya.

Dalam hal ini, selaku kepala Balai Bahasa Provinsi  Riau, Drs. Muhammad Muis  M. Hum., sebagai pemateri satu yang menyalurkan perbekalan tentang kebijakan bahasa dan keliterasian dengan harapan kecintaan akan bahasa itu tumbuh dalam diri peserta.

Dilanjutkan kajian berikutnya oleh Nirma Herlina yang merupakan ketua Forum Taman Bacaan Masyarakat (FTBM) Rokan Hulu yang membekali tentang langkah-langkah dalam sebuah  pergerakan dalam forum atau komunitas yang semestinya, agar tercapai tujuan dari pembentukan wadah tersebut.  Ilmu baru bagi peserta yang mewakili komunitas dan forum taman bacaan masyarakat, bagaimana tetap bersinergi di 'ranah' yang telah dibangun, diantaranya rumah baca Nina, FTBM Zairiyah, Pondok Cerdas, FLP Rokan Hulu, Lenggok Media, dan komunitas lainnya yang menghadiri kegiatan tersebut. 

Selanjutnya, pemateri yang ketiga, Muflih Helmi atau yang kerap disapa Alam Terkembang, adalah penulis dan penyair provinsi Riau yang membekali peserta dengan materi apresiasi sastra yaitu berupa puisi. Karna kebahasaan dan sastra itu sendiri berkaitan erat dan bisa katakan puisi mendominasi sastra. Pengenalan puisi kepada peserta dan latihan dalam membuat puisi itu sendiri. 

Era teknologi sekarang, kita tak lepas dari visualisasi ataupun era digital yang lebih dekat dengan keseharian kita. Gawai, utamanya. Bagaimana sebuah karya lebih diminati dan dinikmati.  Digitalisasi dimana sebuah karya disajikan sedemikian rupa agar lebih menarik. Pembekalan materi yaitu mendesain menggunakan aplikasi Photoshop CS6 oleh desain graper, Hendri Burhan. Meski keterbatasan waktu, tapi  keuletan pematerinya dan pesertanya, menjadikan peserta mampu menciptakan hasil dari berbagai desain yang telah diajarkan oleh beliau.

Penghujung kebersamaan, kegiatan tersebut disuguhi penampilan demi penampilan memukau diantaranya pembacaan puisi, menyanyi, dan lainnya.

Panitia Balai Bahasa Provinsi Riau, Bapak Raja Saleh memaparkan kepada jurnalis Lenggok Media “Kegiatan pemberdayaan komunitas literasi ini berawal dari beberapa kajian yang melatarbelakangi tentang tingkat literasi baik secara nasional maupun tingkat provinsi Riau pada tahun 2017,   bahwa tidak ada peningkatan minat baca masyarakat secara lokal di Riau maupun secara nasional.  Oleh karena itu Badan Bahasa  merasa terpanggil dan berkewajiban untuk melaksanakan kegiatan-kegiatan yang bisa meningkatkan minat baca masyarakat”.

Target acara ini sebenarnya telah tercapai apabila  para peserta mampu lebih inspiratif dalam berkarya dan telah mempublikasikan karya-karyanya baik karya yang dipublikasikan secara digital maupun dipublikasikan dalam bentuk buku. 

Terlaksananya kegiatan ini, peserta  diharapkan konsistensi dalam memulai pergerakan dan mampu merangkul orang-orang disekitarnya dengan bersama-sama  menggemakan tagar Indonesia Membaca 2021.


Penulis :  Refniyati & Arnita Adam
Editor : Nuratika





Posting Komentar untuk "Menumbuhkan Minat Baca Bersama Balai Bahasa Provinsi Riau"

Kami menerima Kiriman Tulisan dari pembaca, Kirim naskah ke email redaksi lenggokmedia@gmail.com dengan subjek sesuai nama rubrik atau Klik link https://wa.me/+6282388859812 untuk langsung terhubung ke Whatsapp Kami.