Tradisi “Seribu Obor” di Kepenuhan Hulu Warnai Pawai Idul Adha
Tradisi “Seribu Obor” di Kepenuhan Hulu Warnai Pawai Idul Adha
KEPENUHAN HULU -Dalam rangka menyambut Idul Adha 1446 H, masyarakat Desa Kepenuhan Hulu, Kecamatan Kepenuhan Hulu, Kabupaten Rokan Hulu, menyelenggarakan kegiatan pawai obor bertemakan “Seribu Obor”. Kegiatan ini telah menjadi tradisi tahunan yang disambut antusias oleh seluruh warga. Tak sekadar pawai, acara ini juga menjadi simbol semangat kebersamaan dan cahaya pengorbanan yang menjadi inti dari makna Idul Adha.
Pelaksanaan pawai dimulai usai salat Isya,
dengan titik keberangkatan dari halaman Masjid Besar Jamiatul
Muslim Desa Kepenuhan Hulu. Warga dari berbagai usia mulai dari
anak-anak hingga orang dewasa ikut serta membawa obor menyusuri jalan-jalan
utama desa. Diiringi gema takbir dan salawat, suasana malam berubah menjadi
penuh kehangatan spiritual dan kebersamaan yang kental.
Pemilihan tema “Seribu Obor” mencerminkan
harapan agar nilai-nilai pengorbanan, keikhlasan, dan solidaritas terus menyala
di tengah kehidupan masyarakat. Kepala Desa Kepenuhan Hulu, Nurhadi, A.S.,
menyatakan bahwa kegiatan ini bukan hanya ajang seremonial, melainkan momentum
untuk mempererat tali silaturahmi serta menanamkan nilai-nilai luhur dalam
kehidupan masyarakat. “Kami ingin tradisi ini menjadi pengingat akan pentingnya
kebersamaan, sekaligus sarana pendidikan karakter bagi generasi muda,” ujarnya
saat membuka acara.
Acara ditutup dengan doa bersama dan
tausiyah di lapangan desa sebagai refleksi spiritual atas makna Idul Adha.
Warga Kepenuhan Hulu pun pulang dengan perasaan hangat dan bahagia. Tradisi
pawai “Seribu Obor” kini tidak hanya menjadi kegiatan keagamaan, melainkan juga
menjadi identitas kultural desa yang memperkuat semangat persatuan dan
kekeluargaan antarwarga.
Posting Komentar untuk "Tradisi “Seribu Obor” di Kepenuhan Hulu Warnai Pawai Idul Adha"
Silahkan tinggalkan komentar untuk respon atau pertanyaan, kami akan balas secepat mungkin.