Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

Rekam Jejak Trip Backpacker, Bagian 4

Rekam Jejak Trip Backpacker Lenggok Media ke Sumatra Barat Awal Tahun Baru dan masa Covid-19  

(Bagian 4 )



Trip ke Sumatra Barat dilalui dengan aman tanpa ada rintangan yang berarti hingga sampai  di pulau Setan.


(Gambar : swaphoto di Pulau Setan)


Setelah tenda terpasang dengan rapi.  Era dan Nia mulai memasak mie instant. Ala anak camping tradisional. Pakai kayu bakar, dan tungku dari batu.  setelah makanan terhidang,  kami makan bersama.  Rasanya nikmat sekali, mungkin karena cara masaknya yang alami dan  menggunakan  kayu api.


(Gambar : Persiapan memasak dengan kayu bakar)


Setelah makan, bak pepatah “Togang urek poruik kondu urek mato” maknanya tengang urat perut kendur urat mata.  Akhirnya kami semua yang perempuan tertidur di dalam tenda.


Nita terjaga, langsung teringat belum sholat magrib dan isya.  Biasanya dalam rute perjalanan yang pelik, Nita menjamak sholat tersebut.

Setelah membuka tenda Nita langsung terperangah, melihat alam yang cukup terang,  bahkan Nita bisa melihat semua yang ada dihadapan  “Masha Allah sudah waktunya Subuh.  Berarti aku kehilangan soholat Magrib dan Isya” sungguh Nita sedikit kalang kabut.

Segera Nita ambil air Aqua yang Nita beli di dermaga sebelumnya.  Lalu Nita wudhu dengan air itu ke tepi pantai. 


(Gambar : Tuana di pulau Setan)


Setelah kembali mendekati tenda.  Nita melihat Iqbal duduk.  Iqbal adik Era yang duduk di bangku SMP itu menyapa.  “Kak Nita kok udah bangun?” 

“Kan, hari udah pagi. Udah waktu subuh” balas Nita.


“Belum kak.  Ini baru jam 2” balasnya sambil memastikan angka digital yang ada di HPnya.


“Apa? Jam 2. Alhamdulillah ya Allah. Berarti aku masih bisa sholat magrib dan isya” mendadak aku jadi bahagia.

(Gambar : Arnita Adam bersama Pemuda-Pemuda dari Dharmasraya di Pulau Setan)


Segera aku gelar sejadah ala plastik disamping tenda. Lalu aku sholat.  Selesai sholat. Ferry dan Ryan juga bangun.  Lalu kami menggelar tikar dan membuat kopi.  Menikmati kopi hangat sambil bercerita tentang petualangan perjalanan ini.


(Gambar : Suasana alam Pulau Setan)



Bersambung…


Penulis : Arnita Adam

Editor : Nuratika

Posting Komentar untuk "Rekam Jejak Trip Backpacker, Bagian 4 "

Kami menerima Kiriman Tulisan dari pembaca, Kirim naskah ke email redaksi lenggokmedia@gmail.com dengan subjek sesuai nama rubrik atau Klik link https://wa.me/+6282388859812 untuk langsung terhubung ke Whatsapp Kami.